Wednesday, April 18, 2012

Ternyata Urine Sapi lebih Mahal dari Pertamax plus

Dalam dunia pertanian ternyata urine sapi  yang selama ini dinilai tidak bermanfaat, jika di olah dengan baik  sangat bermanfaat sekali bagi petani karena urine sapi yang banyak mengandung berbagai unsur hara, dapat digunakan sebagai pupuk cair.


Bahkan pupuk hasil vermentasi limbah air seni ini, harganya lebih mahal dari bahan bakar minyak jenis pertamax plus. Pupuk ini banyak di minati para petani di riau sehingga saking larisnya harganya melambung tinggi mencapai harga Rp. 10.500 per liter, lebih mahal daripada pertamax plus yang harga per liter nya di jual Rp. 10.400.

Pupuk cair alami yang dibuat ini mempunyai keunggulan tersendiri yaitu, pembuatannya mudah, bahan mudah didapat, dan tidak membutuhkan waktu yang lama. Pupuk cair ini mengandung protein yang menyuburkan tanaman dan tanah seperti padi, palawija, sayur-sayuran, buah-buahan, bunga dan lain-lain. Produk ini berfungsi sebagai pengusir hama tikus,wereng, walang sangit, dan penggerek serta sebagai sumber pupuk organik. Selain itu, Pupuk ini mampu meningkatkan produksi tumbuhan yang berakibat pada panen yang melimpah. Jelas,  Hal ini sangat menguntungkan dan banyak diminati oleh para petani di Riau.

Dan rencananya pemerintah Riau akan terus mengembangkan pemanfaatan pupuk ini karena banyak keuntungan yang di dapat bagi para petani di Riau khususnya dan dapat di gunakan untuk kemajuan pertanian Indonesia umumnya.

Semua ini perlu perhatian dan dukungan dari para pihak terutama pemerintah melalui dinas-dinas yang terkait mengenai hal ini

1 comments:

Anonymous said...

Oke nih, kalau ada cara pembuatannya lebih asyik, bisa coba dirumah, eh dikebun maksudnya, mampir di sini http://tagayanhijau.blogspot.com yah.. trims.

Post a Comment